Imbangi Roma, Pato Yakin Milan Sukses

Raksasa Italia AC Milan memang hanya mampu meraih satu poin saat menghadapi AS Roma pada laga big match Serie A, dinihari tadi. Kendati demikian, bintang muda Rossoneri Alexandre Pato mengaku masih yakin timnya bisa sukses dan merengkuh Scudetto di akhir musim.

Ya, pada laga pembuka setelah libur Natal dan Tahun Baru yang digelar di Stadion Olimpico, Milan hanya mampu menahan Giallorossi 2-2. Pato dan bomber Il Lupo Mirko Vucinic menjadi bintang lapangan setelah keduanya berhasil membukukan dua gol bagi timnya masing-masing.

Hasil ini memang cukup berdampak pada kans Rossoneri bersaing dengan Juventus dan Inter Milan memperebutkan trofi scudetto musim ini. Saat ini, Il Diavolo masih terpaku di posisi tiga klasemen dengan koleksi 34 poin, atau terpaut lima poin dari La Vecchia Signora (39) serta sembilan poin dari Nerazzurri yang masih mantap di puncak klasemen (43).

Melihat fakta di atas, sejumlah pihak memprediksi Milan bakal sulit bersaing dengan kedua tim di atas. Namun anggapan tersebut segera dibantah Pato yang mengaku puas dengan penampilannya. Dia pun masih sangat yakin timnya bisa meraih sukses pada musim ini.

"Kami cukup puas dengan hasil ini. Kami semua juga masih sangat yakin kami bisa sukses musim ini," papar Pato.

"Kini, kami harus bisa memperagakan permainan apik di setiap pertandingan dan terus bertarung memperebutkan gelar Scudetto. Sebab, itulah target utama kami musim ini," lanjutnya.

Saat dikonfirmasi mengenai keberhasilannya mencetak dua gol, Pato mengakui penampilan impresifnya itu berkat bantuan rekan setimnya.

"Penampilan apik saya kali ini tak lepas dari peran rekan setim yang bermain sangat fantastis, kali ini," lugas bomber timnas Brasil tersebut.

"Mereka selalu membantu saya dan memberikan saya ketenangan setiap kali bermain. Itulah hal yang membuat saya sangat senang bisa menjadi bagian penting tim ini," tambah bintang 19 tahun itu.

"Dalam pertandingan tersebut, Pelatih (Carlo Ancelotti-red) menginstruksikan kami untuk memainkan bola dengan cepat. Dan itulah yang kami peragakan hingga bisa meraih hasil ini," tegas mantan striker Internacional tersebut.

0 komentar: